BOROBUDUR tetap tidak tekalahkan (JOgja day's 2)





candi borobudur
patung buda candi borobudur
Hari kedua  kami di JOGJA adalah mengunjungi candi terbesar yang pernah menjadi salah satu keajaiban dunia. Ya. Candi Borobudur yang terletak di kota Magelang Jawa Tengah.
Berangkat pukul sepuluh  pagi dari penginapan dan tiba sekitar pukul sebelas siang. Di perjalanan kami melewati complek candi Mendut yang memang masih dekat dengan candi Borobudur.
Candi peninggalan dinasti syailendra ini masih menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia walaupun sudah tidak menjadi tujuh keajaiban dunia.
Untuk menikmati kemegahan peninggalan sejarah ini,  para pengunjung ditarik tarif Rp30.000 perorang untuk hari biasa. Tapi saya rasa itu harga yang relative murah dan seimbang dengan suasana didalamnya.
Pssstt.. Ini sebenarnya pertama kalinya saya menjejakkan kaki ke candi ini. Well... apa komentar saya tentang candi ini. Sebagai warga Indonesia apalagi yang suka berwisata saya sangat bangga sekali dengan komplek percandian Indonesia. Dengan melihat kemegahan candi  dengan desain serta cerita didalamnya mampu mencerminkan bahwa bangsa Indonesia itu bangsa Superior. 

candi borobudur
welcome to borobudur

So.. Gimana desain  sekarang??   Konon katanya, dulu candi ini belum seindah sekarang. Penataan taman yang bagus di area candi ini mampu menambah jumlah wisatawan yang berkunjung. Selain itu wisataan juga disediakan selendang yang dibelitkan ketika akan memasuki komplek ini. Pengelola juga memainkan musik gamelan yang memuat suasana semakin berkesan. Top dah.. 
Tapi sayangnya saya benkunjung ketika siang hari yang sangat terik dan pengunjung sudah banyak. Duh nggak dapat moment yang bagus buat hunting foto.

candi borobudur
mengabadikan moment indah borobudur
candi borobudur
foto bareng di atas candi borobudur


Yang saya suka dari menejemen candi ini adalah dilarangnya pedagang makanan masuk area candi. Jadi mereka diijinkan berjualan dibawah candi. Kan bagus kalau kayak gini jadi tidak tidak kotor.  saya sarankan membawa payung, topi dan minuman ketika kalian kesini.  
Ketika pulang. kalian akan menemui berbagai penjual cinderamata dikomplek keluar candi. Dan saya rasa harga yang ditawarkan lebih murah dari pada di Malioboro.

candi borobudur
penjual souvenir dikawasan borobudur

candi borobudur
dan pembelinya turis asing..

0 komentar:

Posting Komentar